Ramai Isu Jule Kepergok Liburan Bareng Jefri Nichol di Bali, Sang Mantan Pacar Tak Mau Kalah


 Trending di media sosial X (Twitter) isu kedekatan selebgram Julia Prastini alias Jule dengan aktor Jefri Nichol.


Isu tersebut merebak setelah ada seorang netizen yang memergoki Jefri sedang bersama Jule di Bali.



Pengakuan netizen itu pun sontak ramai diperbincangkan di media sosial.


Sebab sosok Jule sejatinya memang maih ramai disorot usai resmi bercerai dari Daehoon.


"Gaesss Jule lagi di Bali sama Jefri Nichol," tulis akun ajisss0707.


"Valid 100 persen ya, tinggal tunggu aja ada yang ketemu di beach club atau cafe wkwkwk. Liat aja mrk saling follow kok," sambungnya.


Diwartakan sebelumnya, Jule akhirnya berpisah dari sang suami, Daehoon pada awal Desember 2025.


Dari perceraian tersebut, Jule tak mendapatkan hak asuh anak.


Ketiga anak Jule diasuh oleh Daehoon.


Kesepakatan itu konon diambil Daehoon lantaran Jule berselingkuh.


Perceraian Jule dengan Daehoon memang tak lepas dari isu perselingkuhan.


Sejak bulan November 2025, Jule ramai dikabarkan berselingkuh dengan seorang mahasiswa bernama Safrie Ramadan.


Tapi kini setelah resmi bercerai, Jule justru diisukan dekat dengan pria lain.


Pria tersebut adalah Jefri Nichol.


Terbaru, tak cuma isu, muncul bukti foto diduga Jefri Nichol bersama Jule di Bali.


Posting Komentar

0 Komentar